TENTANG SAVE THE CHILDREN INDONESIA & SKILLS TO SUCCEED
Save the Children percaya setiap anak berhak mendapatkan masa depan. Di Indonesia dan di seluruh dunia, Save the Children melakukan apapun yang harus dilakukan—setiap hari dan saat krisis—agar anak-anak mendapatkan pemenuhan hak atas hidup yang sehat, kesempatan untuk belajar, dan perlindungan.
Melalui Program Skills to Succeed (S2S), Save the Children dan Accenture bekerja sama untuk membantu kaum muda (usia 15-24 tahun) dan remaja (usia 12-16 tahun) penyandang disabilitas yang tinggal di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk mendapatkan keterampilan dan dukungan yang diperlukan untuk mengembangkan rencana pendidikan dan karier masa depan mereka.
Top categories